Pelatihan Podcast

Pelatihan podcast memberi bekal pemahaman dan keterampilan membuat podcast dan/atau video podcast (vodcast) meliputi speaking, recording/shooting, uploading/publishing, promoting, dan monetisasi. Podcast menjadi trend kalangan pembuat konten audio dana video. Training podcasting membuat Anda menjadi podcaster andal layaknya penyiar/presenter.

Description

Podcast sedang trending, khususnya video podcast (vodcast) dan channel Youtube. Pelatihan Podcast diperlukan bagi Anda yang akan membuat podcast.

Podcast adalah salah satu konten digital berupa suara (audio) yang dapat diakses di platform podcast seperti Spotify dan Google Podcast.

Podcast biasanya berupa rekaman monolog, wawancara, atau obrolan tentang topik tertentu. Podcasting bisa dilakukan secara indoor di Studio Podcast atau ruangan tertentu, bisa juga di luar ruangan (outdoor).

Semua orang bisa podcasting. Ia adalah cara baru ngeblog (blogging), yaitu berbagai pengetahuan dan pengalaman melalui suara atau secara lisan (bicara), layaknya penyiar radio.

Saat ini podcast menjadi bagian kegiatan kehumasan dan pemasarann (public relations and marketing). Podcast bisa didengarkan kapan saja dan di mana saja, bahkan tanpa koneksi internet.

Untuk menjadi podcaster yang baik dan menarik, profesional, dan menghasilkan uang, diperlukan pelatihan podcast. Katalisnet siap memfasilitasnya.

Materi Pelatihan Podcast

Materi pelatihan meliputi pemahaman atau pengetahuan (knowlegde) dan keterampilan (skills). Pelatihan juga disertai praktik langsung, mulai teknik vokal hingga membuat episode podcast.

  • Pemahaman podcast a.l. meliputi pengertian, sejarah, kelebihan dan kekurangan, format, durasi, komposisi, dan platform.
  • Keterampilan podcasting tidak jauh berbeda speaking skills pada umumnya, termasuk teknik siaran radio, public speaking, dan komunikasi lisan secara umum.
  • Penguasaan alat podcast juga diperlukan bagi kelancaran membuat podcast.

 

Tujuan Pelatihan

Secara umum, pelatihan ini memandu peserta membuat podcast, menjadi host podcast, atau menjadi podcaster.

Usai mengikuti pelatihan podcast, peserta diharapkan mampu:

  1. Memahami podcast dan vodcast.
  2. Memahami dan menguasai keterampilan dasar podcasting/vodcasting.
  3. Berbicara, merekam, menggunggah (upload) atau publikasi, dan promosi podcast.
  4. Berbicara dan menjadi host podcast profesional, layaknya penyiar radio atau presenter TV.
  5. Menguasia teknik vokal, menyusun naskah, dan menyampaikan naskah secara natural.
  6. Membuat akun dan web pribadi untuk promosi podcast.

Materi pelatihan sudah termasuk teknik dasar siaran radio dan siaran televisi. Sejatinya teknik siaran merupakan skill utama podcaster.

Waktu Pelatihan

  • Pelatihan ini memerlukan waktu minimal sehari (full day) dalam pelatihan sehari (one day training).
  • Waktu pelatihan 09.00-16.00 WIB.
  • Pelatihan dibagi dua sesi, yaitu materi/teori plus tanya-jawab/dialog dan praktik.

Lembaga Anda mau mengadakan Pelatihan Podcasting? Kontak Katalisnet. Jika butuh studio podcast atau peralatan lengkap, kontak juga Katalisnet!

Pengertian Podcast

 

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “Pelatihan Podcast”

Your email address will not be published. Required fields are marked *