Katalisnet.com — Mengetahui media sosial terpopuler di Indonesia penting dalam Digital Marketing. Bagian marketing atau humas sebuah lembaga saat ini menggunakan media sosial sebagai salah satu alat pemasaran online.
Facebook dan YouTube menjadi media sosial terpopuler di Indonesia. Pengguna YouTube mencapai 94% dengan rentang usia berada di kisaran 16 hingga 64 tahun.
Angka tersebut berdasarkan survei yang dilakukan GlobalWebIndex (GWI) pada triwulan ketiga 2020
Pada peringkat kedua bertengger WhatsApp (WA), diikuti Instagram pada posisi ketiga. Instagram naik ke peringkat ketiga dengan menggusur Facebook ke posisi keempat.
Aplikasi video pendek TikTok serta perpesanan Telegram menunjukkan kenaikan paling pesat pada tahun 2020 lalu. Media sosial dari China, seperti WeChat atau Sina Weibo, makin menurun popularitasnya di Indonesia.
Namun, menurut data Stat Counter, data Maret 2021 menunjukkan Facebook merupakan media sosial terpopuler di Indonesia, diikuti Youtube dan Instagram di tiga besar. Twitter di peringkat keempat.
Social Media Stats in Indonesia – March 2021
- Facebook 54.91%
- YouTube 29.93%
- Instagram 7.47%
- Twitter 4.58%
- Pinterest 2.82%
- Reddit 0.09%
Dengan demikian, setidaknya setiap lembaga ataupun perorangan memiliki empat akun media sosial untuk branding, yakni Facebook, Youtube, Instagram, dan Twitter.
Indonesia memiliki pengguna internet sebanyak 202,6 juta jiwa hingga Januari 2021, mengutip data dari Data Reportal, Senin (15/2/2021).*